FESPARAWI 2020

FESPARAWI 2020

FESPARAWI 2020

    Selamat hari Minggu Budi Mulia Lovers! Salam hangat dari kami SMP Budi Mulia, Semoga hari Minggunya dapat dilewati dengan penuh sukacita bersama family tercinta. Bagi yang belum ke gereja ingatlah akan segala kasih serta karunia dari Tuhan, bagi yang sudah ke gereja semoga segala berkat selalu diberikan Tuhan atasmu. Karena Tuhan sungguh luar biasa di dalam hidup kita, yang selalu ada dan memberikan segalanya bagi kita, salah satunya talenta yang setiap orang diberikan talenta yang berbeda-beda. Talk-talk about talenta (bahasanya ngawur ini hahaha), hari Sabtu 15 Februari 2020 SMP Budi Mulia mengirimkan padus Gita Mulianya untuk ikut berlomba dalam ajang FESPARAWI se Jabodetabek, yaitu perlombaan paduan suara SMP-SMA se Keuskupan Agung Jakarta. Tujuannya untuk bisa mengembangkan talenta bernyanyi seluruh siswa-siswi se-KAJ. Seluruh anggota padus Gita Mulia sebelum berangkat berlomba berkumpul terlebih dahulu untuk memantabkan kesiapan seluruh anggotanya, dan setelah semuanya siap barulah bersama-sama berangkat ke Sekolah Santo Vincentius di Otista Raya karena tahun ini ajang Fesparawi dilaksanakan di sekolah tersebut. Untuk hasilnya sendiri tahun ini SMP Budi Mulia belum bisa membawa pulang piala, tetapi selain hasil tentu ada satu hal yang lebih penting yaitu pengalaman untuk bisa berkarya lebih dan lebih baik lagi. Tetap semangat teman-teman, masih ada kesempatan di lain hati, ehhh di lain hari, Tuhan Berkati.

img-1581826423.jpg

Komentar

Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar